Info Kejadian Makassar

Dekan FDK Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional di UIN Alauddin Makassar, Ingatkan ASN Jaga Integritas

INKAM, GOWA – UIN Alauddin Makassar menggelar upacara peringatan Hari Kesadaran Nasional (HKN) di lapangan upacara depan gedung Rektorat, Kampus II pada Selasa, 17 Septmber 2024.

Dalam upacara tersebut, Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK), Prof Dr Rasyid Masri, bertindak sebagai inspektur upacara.

HKN yang rutin diperingati setiap tanggal 17, menjadi momen bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN), untuk memperkuat kualitas pengabdian dan pelayanan kepada masyarakat.

Dalam amanatnya, Prof. Dr. Rasyid Masri menekankan, pentingnya membangun pikiran positif serta integritas yang tinggi bagi para ASN.

“Tidak ada PNS yang sukses, jika pola pikirnya tidak dibangun atas dasar pikiran yang positif dan hati yang baik. Pikiran dan hati yang baik, akan tercermin dalam perilaku yang disiplin, integritas yang kuat, serta produktivitas yang tinggi,” ujar Prof. Rasyid.

Dia juga menambahkan, keberhasilan ASN tidak hanya diukur dari kedisiplinan, tetapi juga dari integritas dan kejujuran.

Menurutnya, pemimpin yang jujur akan dicintai oleh stafnya, begitu pula staf yang jujur akan disayangi oleh atasannya.

“Kunci sukses seorang ASN adalah jujur dan berintegritas. Kejujuran ini yang akan membawa keberkahan dalam setiap pekerjaan,” tegasnya.

Di akhir amanatnya, Prof. Dr. Rasyid Masri mengingatkan, ASN adalah abdi negara yang harus tunduk dan taat kepada peraturan pemerintah, sembari tetap berpegang teguh pada ajaran agama.

Baca Juga  Dua Mahasiswa FEBI UIN Alauddin Juara I Business Plan Competition di Padang

“ASN, baik yang berstatus PNS maupun PPPK, diharapkan selalu mengutamakan kepentingan negara di atas kepentingan pribadi,” pungkasnya.

STORY PROMO KEMERDEKAAN (Large)
IMG-20240521-WA0010
Market Sessions

Berita Terbaru