Info Kejadian Makassar

Rumah Sakit Dadi Terbakar

Rumah Sakit Khusus Daerah (RSKD) Dadi Provinsi Sulawesi Selatan, yang berada di Jalan Lanto Daeng Pasewang terbakar.

Informasi datang dari Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar, Hasanuddin, yang diteruskan melalui pesan WhatsApp, Minggu, (26/9/2021).

“Informasi 65 Rumah Sakit Dadi,” katanya, melalu keterangan tertulisnya.

Baca juga: Cuma Iseng, Pengakuan Pelaku Pembakaran Mimbar Masjid Raya Makassar

Hasanuddin mengatakan, Ia mendapat informasi adanya kebakaran di RSKD Dadi sekitar pukul 10.20 WITA. Mendapat laporan tersebut, pihaknya langsung menerjunkan sejumlah armada kebakaran ke lokasi.

“Benar, rumah sakit Dadi terbakar. Armada sudah di lokasi,” kata Hasanuddin.

Kebakaran ini menimpa ruangan Melati. Belum diketahui apakah ruangan tersebut di huni oleh pasien Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) atau pasien yang sakit. Belum diketahui pasti penyebab kebakaran tersebut.

Baca Juga  KALLA Berikan Pengalaman Dunia Kerja,  bagi Peserta Kampus Merdeka
STORY PROMO KEMERDEKAAN (Large)
IMG-20240521-WA0010
Market Sessions

Berita Terbaru