Info Kejadian Makassar

Yayasan Hadji Kalla Gelar Khitanan Massal di Kecamatan Tamalate

INKAM, MAKASSAR – Bidang Kemanusiaan, Lingkungan dan Kesehatan, Yayasan Hadji Kalla, melakukan Khitanan Massal untuk anak-anak dhuafa di Kota Makassar. Program ini adalah kegiatan pertama di tahun 2021, yang dilaksanakan di SD Inpres Jongaya, Kelurahan Pa’baengbaeng, Kecamatan Tamalate, pada Ahad (4/7/2021).

Program ini kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Yayasan Hadji Kalla setiap tahunnya. Meskipun masih dalam keadaan pembatasan kegiatan karena pandemi Covid-19, namun kegiatan tersebut masih bisa tetap dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Para peserta khitanan yang datang diwajibkan menggunakan masker dan mencuci tangan sebelum memasuki area sekolah tempat dilaksanakannya khitanan.

Pada kegiatan ini, Yayasan Hadji Kalla bekerjasama dengan Cranial Sehat Indonesia, di mana komunitas ini telah menjalin kerjasama dengan Yayasan Hadji Kalla selama lebih dari 3 tahun, dan telah menjadi implementor program khitanan yang rutin di laksanakan.

Sultan, M.Kes, selaku koordinator lapangan dari Cranial Sehat Indonesia menjelaskan, metode sirkumsisi (khitan) yang dikerjakan oleh timnya adalah dengan menggunakan laser, di mana alat-alatnya sudah memenuhi standar sirkumsisi internasional dan dijamin aman untuk anak-anak.

Kepala Sekolah SD Inpres Jongaya, Kelurahan Pa’baengbaeng, Ibu Faridah, S.Pd menyampaikan, kegiatan yang dilakukan di sekolahnya akan memberikan dampak yang baik bagi anak, untuk bisa hidup lebih sehat setelah melakukan khitan.

Ia juga menuturkan, ada puluhan anak yang bersekolah di SD Inpres Jongaya, yang menjadi peserta dari kegiatan tersebut.

Baca Juga  512 Anak Ikuti Khitanan Massal Gratis Yayasan Hadji Kalla Selama 2022

Muhammad Ali, Ketua RT dari Kelurahan Parangtambung, Kecamatan Tamalate yang warganya ikut menjadi peserta dalam kegiatan ini menuturkan, program khitanan massal gratis dari Yayasan Hadji Kalla ini bisa sangat banyak membantu warga di wilayahnya yang merupakan masyarakat dhuafa. Di wilayahnya sendiri ada 10 anak yang ikut dalam program khitanan massal Yayasan Hadji Kalla.

Sementara itu, Abdul Hakim, selaku Manager Bidang Kemanusiaan dan Lingkungan Yayasan Hadji Kalla menjelaskan, dengan melalui program khitanan massal ini, diharapkan bisa banyak dari keluarga dhuafa di wilayah Kota Makassar yang terbantu, dan anak-anaknya bisa sehat setalah melaksanakan khitan.

Di tahun 2021 ini, kegiatan khitanan massal dari Yayasan Hadji Kalla ini bukan hanya akan dilaksanakan di Kota Makassar, namun juga akan dilaksanakan di 9 wilayah desa binaan yang masuk dalam program Desa Bangkit Sejahtera, yakni di wilayah Kabupaten Luwu dan Provinsi Sulawesi Barat, pada Juli-Agustus 2021 mendatang.

STORY PROMO KEMERDEKAAN (Large)
IMG-20240521-WA0010
Market Sessions

Berita Terbaru