INKAM – Politikus Rachmawati Soekarnoputri meninggal dunia. Kabar duka ini disampaikan oleh Ketua DPP PDIP Bambang Wuryanto.
“Telah berpulang kepada tuhan yang maha kuasa, Ibu Hj Rachmawati Soekarnoputri. Tadi pagi pukul 06.20 WIB di RSPAD Gatot Soebroto,” kata Bambang, Sabtu (3/7/2021).
Bambang menyebut bahwa Rachmawati meninggal karena sakit. “Setelah sakit beberapa lama,” katanya.
Pada Juni 2021, putri proklamator Indonesia, Soekarno, itu juga dikukuhkan sebagai Ketua Dewan Pembina Tim Mutiara Hitam oleh Persipura Jayapura.
Kala itu, Rachma teringat pesan Bung Karno yang pernah disampaikan saat meresmikan Panitia Pembangunan Irian Barat, pada 24 September 1962.
Pembangunan Irian Barat, ujar Rachmawati menirukan Bung Karno, hanya dapat dilakukan dengan mengakumulasi segala upaya dan tenaga, baik moral maupun materil. Irian Barat kini dikenal sebagai Papua dan Papua Barat.
Sebelum ditetapkan sebagai Ketua Dewan Pembina Persipura, Rachmawati juga pernah mendapat gelar ‘Mama Papua’ dari tokoh Papua di Jakarta.