INKAM, JAKARTA – Setelah sukses menghadirkan smartphone flagship premium realme X2 Pro di Indonesia pada tahun lalu, hari ini realme mengonfirmasi akan meluncurkan produk flagship premium terbarunya, realme X3 SuperZoom di Indonesia pada 16 Juni mendatang.
Sesuai namanya, realme X3 SuperZoom membawa kamera dengan fitur super yang belum pernah dimiliki oleh produk flagship dalam kisaran harganya.
Membawa smartphone flagship, merupakan salah satu dari strategi realme pada tahun ini, sebagai merek smartphone Tech Trendsetter. Seri X dari realme yang dikenal sebagai seri premium secara konsisten menghadirkan teknologi mutakhir dan desain kekinian.
Realme X3 SuperZoom sendiri akan meneruskan kesuksesan dari seri X sebelumnya, yang menjadi flagship favorit dalam kisaran harga Rp 6-8 juta rupiah, dan membawanya ke tingkat selanjutnya. Smartphone flagship realme seri X sejatinya menawarkan penggunanya sebuah teknologi dan desain terkini, serta build quality yang baik serta harga terbaik yang disukai oleh anak muda.
Realme X3 SuperZoom merupakan smartphone pertama realme yang memiliki lensa periskop. Lensa periskop ini memungkinkan pengguna untuk memperbesar gambar hingga 60 kali, sehingga objek terlihat dengan jelas dengan tingkat kehalusan gambar yang baik.
Realme X3 SuperZoom memiliki teknologi pembesaran paling canggih di kelasnya, mengajak pengguna untuk merasakan pengalaman yang belum pernah mereka rasakan sebelumnya.
Anak muda senang menjelajah melampaui batas dalam mobile photography. Mereka juga selalu ingin menangkap indahnya langit malam. Untuk memenuhi permintaan tersebut, realme telah mengembangkan Starry Mode yang secara eksklusif hadir di realme X3 SuperZoom.